PengertianVPN Server
Virtual Private Network
(VPN)adalah sebuah teknologi komunikasi yang
memungkinkan untuk dapat terkoneksi ke jaringan publik dan menggunakannya untuk
dapat bergabung dengan jaringan lokal. Dengancara tersebut maka akan
didapatkan hak dan
pengaturan yang sama
seperti halnya berada
di dalam kantor atau
LAN itu sendiri, walaupun
sebenarnya menggunakan jaringan milik publik.
VPNdapat
terjadi antara dua end-systematau dua komputer atau antara dua atau
lebih jaringan yang berbeda. VPNdapat dibentuk
dengan menggunakan teknologi tunnellingdan enkripsi. Koneksi VPNjuga dapat terjadi pada semua layerpada protokol OSI, sehingga komunikasi menggunakan VPNdapat
digunakan untuk berbagai keperluan.
Cara Kerja VPN Server
Suatu
koneksi VPN yang secara normal dibangun antara dua akses router
internet yang dilengkapi dengan suatu firewall dan perangkat lunak VPN.Perangkat
lunak harus diset sampai menghubungkan pada VPN partner, firewall
harus di-set sampai bisa mengakses, dan menukar data antara VPN partner
dengan encryption. Encryption kunci harus disajikan untuk semua VPN
partner, sedemikian sehingga datayang ditukar hanya dapat dibaca oleh VPN
partner yang diberi hak.
Pengenalan OpenVPN
OpenVPN
termasuk generasi baru VPN.Ketika solusi VPN yang lain sering
menggunakan proprietary ataumekanisme non-standard, OpenVPN
mempunyai konsep modular baik underlying security maupun networking.
OpenVPN menggunakan keamanan, kestabilan, dan mekanisme SSL/TLS
untuk autentikasi dan enkripsi.OpenVPN sangat komplek yang tidak
terdapatpada impelmentasi VPN lainnya seperti market leader IPSec
InstalasiVPN Server (OpenVPN)
Langkah
instalasi dibawah ini dibuat pada Debian Server 7.8. Pertama, kita
asumsikan bahwa server telah dapat mengakses repository untuk
keperluan instalasi paket OpenVPN baik itu dari CD/DVD Repository maupun dari internet. Sebelum
melakukan instalasi, update terlebih dahulu server agar dapat
menemukan paket OpenVPN dengan perintah berikut :
root@debian:/home/goestoeari#
apt-get update
Setelah
melakukan update, kita akan melakukan instalasi paket OenVPN dengan
perintah seperti berikut :
root@debian:/home/goestoeari#apt-get
install openvpn
Selanjutnya
akan muncul pertanyaan apakah anda ingin melanjutkan instalasi, jawab saja
dengan Y kemudian tekan enter maka proses instalasi akan dilanjutkan dan
tunggu hingga proses instalasi selesai.
Konfigurasi VPN Server (OpenVPN)
Sebelum
lanjut ke tahap konfigurasi, pastikan bahwa anda telah mengikuti prosedur
instalasi dan paket OpenVPN telah diinstall pada server. Langkah
konfigurasi berikut adalah langkah yang paling minimum untuk dapat menggunakan
layanan OpenVPN
Copy easy-rsa
ke direktori /etc/openvpn/ dengan perintah sebagai berikut :
root@debian:/home/goestoeari#
cp -R /usr/share/doc/openvpn/examples/easy-rsa/2.0/ /etc/openvpn/
Copy
sample file dari konfigurasi OpenVPN ke direktori /etc/openvpn/ dengan perintah
sebagai berikut :
root@debian:/home/goestoeari#
cp -R /usr/share/doc/openvpn/examples/sample-config-files/server.conf.gz
/etc/openvpn/
Silahkan
masuk ke direktori /etc/openvpn/easy-rsa/2.0 dengan perintah sebagai berikut :
root@debian:/home/goestoeari#
cd /etc/openvpn/2.0/
Lalu
edit file vars pada direktori /etc/openvpn/2.0/ dengan perintah sebagai berikut
root@debian:/etc/openvpn/2.0#
nano vars
Ganti
identitas yang diperlukan openvpn saat membuat file-file sertifikat nantinya
sesuai dengan kondisi, seperti yang ditunjukkan gambar berikut ini :
Berikan
perintah berikut secara berurutan untuk menghapus dan membuat certificatebaru
:
root@debian:/etc/openvpn/2.0#
source vars
root@debian:/etc/openvpn/2.0#
./clean-all
root@debian:/etc/openvpn/2.0#
./build-dh
root@debian:/etc/openvpn/2.0#
./pkitool –initca
root@debian:/etc/openvpn/2.0#
./pkitool --server server
root@debian:/etc/openvpn/2.0#
./pkitool client
Langkah
selanjutnya adalah mengkopikan file-file kunci dan sertifikat untuk server
yang telah kita buat sebelumnya ke direktori /etc/openvpn :
root@debian:/etc/openvpn/2.0#
cp keys/server.key /etc/openvpn/
root@debian:/etc/openvpn/2.0#
cp keys/server.crt /etc/openvpn/
root@debian:/etc/openvpn/2.0#
cp keys/ca.crt /etc/openvpn/
root@debian:/etc/openvpn/2.0#
cp keys/dh1024.pem /etc/openvpn/
Lalu
kopikan juga file-file kunci dan sertifikat yang diperlukan untuk
komputer client ke home folder milik salah satu user.
Misal disini nama user saya adalah goestoeari, maka perintahnya adalah
seperti ini :
root@debian:/etc/openvpn/2.0#
cp keys/client.key /home/goestoeari/
root@debian:/etc/openvpn/2.0#
cp keys/client.crt /home/goestoeari/
root@debian:/etc/openvpn/2.0#
cp keys/ca.crt /home/goestoeari/
Ektrak
contoh file konfigurasi server.conf yang telah di copy sebelumnya
dengan perintah sebagai berikut :
root@debian:/etc/openvpn#
gunzip server.conf.gz
Edit
file konfigurasi openvpn server tersebut dengan perintah sebagai berikut
:
root@debian:/etc/openvpn#
nano server.conf
Sesuaikan
local tersebut dengan IP Address pada komputer server
Langkah
terakhir restart service openvpn agar konfigurasi yang baru dapat
diterapkan
root@debian:/etc/openvpn#
service openvpn restart
Pengujian VPN Server(OpenVPN)
Untuk dapat melakukan
pengujian terlebih dahulu copy file client.key, client.crt, dan ca.crt
dari server dengan menggunakan winscp
Buat
file konfigurasi yang akan digunakan client untuk melakukan koneksi ke server
yang dimana isinya seperti pada gambar dibawah ini. File konfigurasi tersebut
disimpan dengan nama client.ovpn
Copy file ca.crt,
client.crt, client.key dan client.ovpn ke direktori config
OpenVPN client yang berada pada direktori C:/Program Files/OpenVPN/config
Lakukan
koneksi VPN ke server menggunakan OpenVPN client dengan
cara klik kanan pada icon OpenVPN lalu pilih connect, maka
aplikasi akan meminta untuk meng-inputkan username dan password
(gunakan username dan password dari root)
Jika
terkoneksi maka icon OpenVPN clientakan ditandai dengan icon
komputer dengan latar hijau
Berikut adalah Video Instalasi dan Konfigurasi OpenVPN:
0 comments:
Post a Comment